Rabu, 03 November 2021

PT Rifan Financindo Berjangka - Emas Turun Karena Menguatnya USD

PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA BANDUNG  - Harga emas turun pada awal perdagangan sesi AS hari Selasa, dengan pasar berhenti sejenak menjelang pertemuan kebijakan bank sentral AS the Fed.

Emas berjangka kontrak bulan Desember turun $8.80 ke $1,788.20 per troy ons. Sementara perak Comex bulan Desember turun $0.153 ke $23.925.

Pasar menantikan hasil pertemuan Federal Reserve’s Open Market Committee (FOMC) yang dimulai Selasa pagi dan berakhir Rabu sore waktu AS. Kebanyakan orang percaya bahwa bank sentral AS ini akan mengumumkan waktu dari pengurangan pembelian bulanan obligasi pemerintah. Sementara bank sentral negara-negara utama lainnya juga dalam jalur mengetatkan kebijakan moneter mereka ditengah keprihatinan akan naiknya inflasi.

Pasar saham global kebanyakan melemah dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah stabil pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Indeks saham AS berhenti sejenak setelah menyentuh rekor ketinggian pada hari Senin. Laporan penghasilan perusahaan AS yang solid telah menggerakkan indeks saham AS ke ketinggian yang baru.

Support terdekat menunggu di $1,780 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,772 dan kemudian $1,760. “Resistance” terdekat menunggu di $1,800 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,815 dan kemudian $1,836 - PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA

Sumber :vibiznews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar