Jumat, 03 Juni 2022

Rifan Financindo Berjangka - Ketenagakerjaan Sektor Swasta AS Mei Naik Lebih Rendah Dari Perkiraan

RIFAN FINANCINDO BERJANGKA BANDUNG - Laporan terbaru dari pasar tenaga kerja AS di sektor swasta pada hari ini Kamis. Laporan awal sebelum laporan NonFarm Payroll hari Jumat besok. Yang menjadi penggerak utama dolar AS saat ini dan ke depannya.

Dalam rilis laporan terbarunya, pasar tenaga kerja sektor swasta Amerika Serikat mengalami kenaikan 128 ribu untuk data di bulan Mei seperti yang sudah di laporkan AS ADP.

Laporan terbaru ini berada di bawah perkiraan para ekonom di angka 300 ribu dan lebih rendah di bulan sebelumnya di angka 247 ribu.

Dolar Masih Lesu

Setelah di hari kemarin mendapatkan sedikit tenaga untuk memulihkan, hari ini dolar AS cenderung melemah. Mengikis nilai yang sudah di capai pada hari kemarin.

Sekarang melihat pergerakan indeks dollar berada di kisaran 102.22. Turun dari tingkat tertingginya kemarin di tingkat 102.52. Besok bakal ada laporan penting NFP AS biasanya menjadi penggerak kuat dolar AS dan penentu masa depan suku bunga the Fed - RIFAN FINANCINDO BERJANGKA

Sumber : inforexnews.com

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar